Pantai Sepanjang Jogja adalah salah satu diantara puluhan pantai eksotis yang berada di Kabupaten Gunung Kidul Jogja. Kabupaten Gunung Kidul memang berada pada garis pantai selatan Jogja yang berbatasan langsung dengan Samudera Hindia. Sehingga pantai-pantai yang berada di sini berombak besar dan memiliki pemandangan indah dengan perbukitan karang di sekitarnya.
Daya tarik wisata Jogja memang luar biasa. Di sini terdapat berbagai macam jenis obyek wisata yang bisa dikunjungi mulai dari pantai, alam, goa, bukit, hutan dan taman. Bermacam fasilitas wisata pun ditawarkan seperti paket wisata jogja, sewa mobil Jogja, hotel dan fasilitas lainnya yang memudahkan untuk berwisata.
Pantai Sepanjang terbilang pantai yang modern dengan fasilitas wisata yang memadai. Nah, bagaimana gambaran Pantai Sepanjang Jogja? Simak ulasannya berikut ini.
Pantai Sepanjang Jogja
Pantai Sepanjang Jogja salah satu pantai berpasir putih yang berada di Kabupaten Gunung Kidul. Pantai ini masih berada di lokasi yang sederetan dengan pantai gunung kidul lainnya yang juga populer seperti sundak, kukup, indrayanti dan baron.
Nama “sepanjang” merupakan sebutan berdasarkan karakteristik pantai yang memiliki garis pantai yang cukup panjang, tidak sebagaimana beberapa pantai Kabupaten Gunung Kidul lainnya. Seperti pantai Goa Cemara, suasana pantai Sepanjang cenderung sejuk dengan semilir angina yang berhembus meski ditengah terik matahari. Selain itu, pasir putihnya tidak terlalu bercampur dengan karang sehingga banyak pengunjung yang suka menyusuri pantai ini untuk menikmatinya.
Pada saat air laut pantai sepanjang ini surut, pada bibir pantai akan terlihat banyak batuan karang, bulu babi, kerang dan biota laut lainnya. Penduduk setempat terbiasa mengumpulkan kerang, rumput laut dan selainnya yang bisa dikonsumsi atau dijajakan untuk dijual sebagai mata pencaharian mereka. Inilah yang menjadi salah satu keunikan yang terdapat di pantai ini.
Hal yang mungkin terlewatkan adalah keberadaan sumber mata air banyusepuh. Sumber mata air ini konon digunakan para wali untuk membasuh benda pusaka mereka. Sehingga mata air ini dinamakan banyusepuh yang berarti air untuk membasuh.
Lokasi dan Rute
Pantai Sepanjang berada di Kabupaten Gunung Kidul tepatnya di Jl. Sepanjang, Ngalos, Kemadang, Tanjungsari. Pantai ini bisa diakses melalui Jalan Piyungan dan Jalan Bantul ke arah selatan. Untuk memudahkan, Anda bisa memanfaatkan jasa paket wisata Jogja atau sewa mobil Jogja yang bisa mengantarkan dan bahkan memberikan saran untuk wisata Anda di Pantai Sepanjang.
Rute menuju Pantai Sepanjang apabila melalui Jalan Piyungan melalui Patuk ke arah Wonosari hingga bertemu Jalan Baron yang merupakan jalan ke arah pantai Baron. Kemudian ke arah Kemadang dan Pantai Baron, bertemu pertigaan ambil ke arah timur-Pantai Kukup ambil ke arah timur
Jika melalui Jalan Bantul Anda akan melewati Purwosari, Panggang, Saptosari, Pantai Baron ambil ke kiri menuju Pantai Kukup dan ambil ke timur.
Nama : Pantai Sepanjang
Lokasi : Jl. Sepanjang, Ngalos, Kemadang, Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Fasilitas
Pantai Sepanjang Jogja bisa dikatakan mirip dengan Pantai Kuta Bali. Selain memang Pantai ini menyerupai Pantai Kuta, Pantai Sepanjang Jogja memiliki fasilitas yang bisa mengakomodir wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Di sini terdapat gubug untuk bersantai, area perkemahan serta fasilitas lainnya yaitu :
- Hotel dan Penginapan
- Restoran Seafood
- Spot Beristirahat
- Kamar Mandi
- Area Parkir yang Luas
- Serta fasilitas lainnya.
Harga Tiket Masuk
Untuk mengunjungi Pantai Sepanjang Anda perlu mengeluarkan biaya tiket masuk sebesar Rp. 10.000. Tetapi tiket yang Anda beli bisa juga dipakai untuk beberapa pantai yang lokasinya bersebelahan dengan Pantai Sepanjang. Selain biaya tiker masuk, Anda juga perlu mengeluarkan biaya parkir mulai dari Rp. 3.000 hingga Rp. 5.000.
Saran Tambahan
Menyusuri Pantai Sepanjang tentu menjadi aktivitas menarik di pantai yang satu ini. Karena disekitar bibir pantai yang cukup panjang ini terhampar pemandangan indah. Untuk Anda yang ingin menikmati pantai dengan bersantai sambil beristirahat, terdapat gubuk-gubuk disekitaran pantai ini. Tempat wisata ini cocok untuk dinikmati bersama keluarga tercinta.
Jangan lupa juga untuk menikmati sajian yang terdapat di restoran yang ada di pantai ini. Restorannya menyediakan seafood yang berkualitas. Juga terdapat kampung lobster yang harga lobsternya cukup terjangkau dibandingkan lobster di tempat lainnya.
Demikian ulasan terkait Pantai Sepanjang Jogja untuk Anda. Semoga bisa menjadi informasi terbaru dan referensi wisata Anda. Silahkan share artikel ini dan simak ulasan lainnya terkait informasi dan tips hemat wisata di halaman antarejatour.com. Selamat menikmati wisata Anda.