Semua orang memang memiliki alasan tersendiri untuk berkunjung ke Jogja. Sebuah kota yang nyaman sehingga membuat orang merasa betah berada di sini. Apalagi wisata kulinernya yang terkenal beragam dengan harga yang terjangkau.
Selain itu, Jogja juga memiliki deretan tempat nongkrong sambil minum kopi yang asyik.
Desain unik dan tempat yang nyaman menjadi daya tarik sejumlah kafe sehingga Anda harus mempersiapkan kamera seperti kamera Polaroid untuk mengabadikan setiap momennya. Langsung saja, berikut kami hadirkan 5 rekomendasi cafe unik di Jogja yang harus Anda kunjungi.
5 Rekomendasi Cafe di Jogja; Cocok untuk Nongkrong
Berikut ini beberapa cafe unik di Jogja yang kami rekomendasikan. Sangat cocok untuk sekedar nongkrong sampai dengan diskusi ala-ala mahasiswa.
1. Unikologi
Tempat ngopi di Jogja yang wajib Anda kunjungi pertama adalah Unikologi yang berlokasi di Gg. Argulo, Santren, Depok, Kabupaten Sleman. Lokasi tempat ini juga berdekatan dengan beberapa kampus seperti UNY, UGM, dan UPN yang membuat Unikologi juga cocok untuk mahasiswa yang ingin mengerjakan tugas atau sekedar nongkrong sore.
Kafe ini menawarkan tampilan bergaya Scandinavian yang terlihat jelas pada corak warna dan dekorasinya. Misalnya saja, perpaduan warna merah muda-biru dan juga putih-coklat menghiasi dinding-dinding pada tempat ini. Bahkan, toilet di kafe ini juga bisa Anda jadikan tempat berfoto. Tentunya keunikan suasana kafe ini sangat Instagrammable!
Menu yang ditawarkan juga tidak kalah menarik, mulai dari bermacam jenis teh, kopi, mojito, hingga beberapa makanan berat. Ada beberapa menu andalan di sini yang kami rekomendasikan, yaitu Kopi Unik, Kopi Mantan, dan Kopi Monokrom. Harganya pun masih terjangkau antara 15 ribu hingga 35 ribu rupiah saja.
2. Cafe Brick Jogja
Masih berada di Kabupaten Sleman, ada satu kafe yang memiliki nuansa vintage Eropa bernama Cafe Brick Jogja. Lebih tepatnya kafe ini beralamat di Jl. Damai No.8, Tambakan, Kecamatan Ngaglik. Kafe ini wajib Anda coba karena tampilan nuansa Eropa tidak hanya terlihat pada luarnya saja tetapi juga di setiap bagian dalam kafe ini.
Pada umumnya, tempat ngopi saat ini haruslah memiliki titik untuk berfoto yang instagramable, sehingga para pengunjung bisa mengabadikan dan membagikan momennya di media sosial. Begitu juga Cafe Brick Jogja yang menawarkan dekorasi hingga furniture yang bisa dimanfaatkan untuk berfoto di kafe ala Eropa.
Untuk soal minuman dan makanan, Anda bisa coba memesan Cappucino in A Cone dan juga aneka wafel yang menjadi pilihan para pengunjung. Menu-menu favorit di sini pun dibanderol dengan harga yang masih terjangkau, yaitu mulai dari 20 ribu hingga 150 ribu rupiah.
3. The Bean Garden Coffee & Eatery Jogja
The Bean Garden merupakan kafe selanjutnya yang bisa Anda kunjungi saat berada di Jogja. Kafe ini memiliki konsep taman, memiliki dua tingkat serta bangunan yang luas sehingga memungkinkan untuk menampung 200 pengunjung di saat bersamaan. Suasana asri dan juga nyaman sangat cocok untuk kafe ini dijadikan tempat nongkrong baik dengan teman atau keluarga.
Tidak hanya itu, terdapat beberapa ruangan yang bisa Anda pilih seperti ruangan smoking, ruangan non smoking, balkon, dan taman. Rekomendasi kami jika Anda suka atau hobi melihat seorang barista meracik kopi, maka Anda bisa memilih ruangan di mana mereka bekerja yaitu non-smoking.
Kafe ini buka dari pukul 8 pagi sampai 10 malam setiap harinya. Es Kopi Keraton dan Cafe Latte menjadi primadona minuman di tempat ini. Sementara untuk makanan, Anda bisa mencoba Spicy Rosemary Chicken dan sepiring Egg Benedict untuk santapan.
4. Epic Coffee & Epilog Furniture
Cafe Epic Coffee & Epilog Furniture ini juga menggunakan konsep taman dan didominasi unsur kayu yang serasi dengan desain interiornya. Hal ini terlihat dari bingkai kaca dengan ukuran besar yang terlihat pada bagian pintu masuknya. Uniknya lagi tempat ngopi di sini membiarkan jendela dan pintunya terbuka dengan tujuan agar pengunjung merasa sejuk dengan sirkulasi udara yang alami.
Saat memesan kopi di Epic Coffee Jogja, Anda bisa memilih aneka biji kopi yang sesuai dengan selera. Jika Anda tidak begitu tahu dengan jenis kopi yang ada, maka para pelayan akan membantu Anda untuk menjelaskan dan memilih menu yang Anda inginkan.
Setelah duduk dan ingin menambah pesanan Anda pun tidak perlu repot untuk mengangkat tangan, cukup dengan menekan tombol di meja dan pelayan di sini akan menghampiri Anda. Harga yang ditawarkan pada menunya dimulai dari 25 ribu hingga 150 ribu rupiah.
5. Filosofi Kopi Jogja
Filosofi Kopi termasuk salah satu kafe yang sudah terlebih dahulu memeriahkan wisata kuliner di Jogja. Sebuah kedai kopi dengan arsitektur lokal yang bernuansa khas Jawa ini terkenal setelah film Filosofi Kopi 2 meledak di bioskop. Tempatnya pun menawarkan area terbuka dan juga lesehan untuk menikmati secangkir kopinya.
Di sini, Anda bisa memesan secangkir Kopi Tubruk dan Kopi Tiwus yang menjadi favorit para pengunjung. Jangan khawatir kehabisan tempat, kafe ini buka setiap hari dari jam 11 pagi hingga 11 siang di hari Senin-Jumat. Sedangkan pada akhir pekan Filosofi Kopi buka dari jam 7 pagi hingga 10 malam.
Itulah 5 rekomendasi cafe di Jogja yang terkenal dengan keunikannya. Deretan kafe ini cocok untuk dijadikan tempat mengerjakan tugas maupun sekedar berkumpul bersama teman. Semoga bermanfaat!